Memastikan Kenyamanan Pengunjung, GIIAS Semarang 2024 Sediakan Parkir yang Luas & Aman
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pameran otomotif GIIAS Semarang 2024 akan segera dimulai, yakni pada 23 hingga 27 Oktober 2024 di Muladi Dome, Universitas Diponegoro (UNDIP).
GIIAS 2024 akan menawarkan inovasi terkini dari industri otomotif global kepada masyarakat Jawa Tengah, khususnya Semarang.
Sebagai penutup rangkaian GIIAS tahun ini, pameran ini menghadirkan teknologi otomotif terbaru, sambil memastikan kenyamanan pengunjung dengan menyediakan beberapa area parkir yang luas dan mudah diakses.
Area parkir utama berada di Gedung Muladi Dome dengan kapasitas hingga 550 kendaraan, terbagi menjadi 200 untuk roda dua dan 350 untuk roda empat.
Selain itu, lokasi alternatif termasuk SPBU UNDIP yang berjarak 100 meter dari venue dan Gedung Parkir Bersama UNDIP.
Pengunjung di akhir pekan juga bisa menikmati fasilitas shuttle gratis dari Gedung Parkir Bersama ke venue utama, yang hanya berjarak sekitar 900 meter.
Project Director GIIAS Semarang Sri Vista Limbong menegaskan komitmen penyelenggara untuk menghadirkan pengalaman terbaik bagi pencinta otomotif, baik melalui pameran kendaraan terbaru maupun fasilitas yang nyaman.
"Shell Helix sebagai sponsor juga turut memeriahkan dengan berbagai promosi dan kegiatan interaktif selama lima hari pameran," ujarnya melalui keterangan resmi kepada JPNN, Senin (21/10).
GIIAS Semarang memastikan kenyamanan pengunjung dengan menyediakan beberapa area parkir yang luas dan mudah diakses.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News