Razia di Lapas Semarang, Petugas Temukan Ponsel hingga Senjata Tajam

Sabtu, 22 Maret 2025 – 05:00 WIB
Razia di Lapas Semarang, Petugas Temukan Ponsel hingga Senjata Tajam - JPNN.com Jateng
Hasil razia yang digelar petugas gabungan di Lapas Semarang, Jawa Tengah, Kamis (20/3/2025) malam. ANTARA/HO-Lapas Semarang)

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Petugas Lapas Semarang, Jawa Tengah, menggelar razia besar-besaran bersama kepolisian, TNI, dan Badan Narkotika Nasional (BNN).

Hasilnya, berbagai barang terlarang seperti telepon seluler hingga senjata tajam ditemukan di dalam sel tahanan.

Kepala Lapas Semarang Mardi Santoso mengatakan razia dilakukan di dua blok hunian dengan menyisir setiap kamar serta barang milik warga binaan.

"Razia dilakukan secara humanis dengan tetap menghormati hak-hak warga binaan," ujarnya pada Jumat (21/3).

Selain ponsel dan senjata tajam, petugas juga menyita berbagai barang elektronik lain seperti kipas angin, kabel, pemanas air, serta pengisi daya telepon seluler.

Menurut Mardi, razia ini merupakan bagian dari instruksi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk menciptakan lingkungan lapas yang aman dan bebas dari barang-barang terlarang.

Dia menegaskan pelibatan aparat penegak hukum dalam operasi ini merupakan langkah strategis untuk memperketat pengawasan di dalam lapas.

"Kami berharap razia seperti ini terus berlanjut agar lapas tetap kondusif dan bersih dari peredaran barang terlarang," katanya. (antara/jpnn)

Petugas Lapas Semarang, Jawa Tengah, menggelar razia besar-besaran bersama kepolisian, TNI, dan Badan Narkotika Nasional (BNN).

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News