Hari Ini, Ribuan Sopir Truk Mulai Bergerak Menuju Kantor Gubernur Jateng, Siap-siap

Jumat, 11 Maret 2022 – 11:43 WIB
Hari Ini, Ribuan Sopir Truk Mulai Bergerak Menuju Kantor Gubernur Jateng, Siap-siap - JPNN.com Jateng
Ratusan truk akan unjuk rasa ODOL dihentikan oleh petugas kepolisian di Jalan Raya Semarang - Ungaran. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Ribuan sopir truk dari berbagai daerah di Jawa Tengah berencana menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Jawa Tengah Jalan Pahlawan Kota Semarang hari ini, Jumat (11/3).

Sebanyak 1.000 armada truk dan satu mobil komando direncanakan akan diturunkan bersama 2.000 peserta aksi unjuk rasa menuntut revisi Undang-undang Nomor 2 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ).

Undang-undang tersebut memuat over dimension, over load (ODOL) yang selama ini dirasa meresahkan sopir truk dalam bekerja.

Koordinator Lapangan Gerakan Sopir Jawa Tengah Wilayah Semarang Deka Aria Sandi mengatakan peserta unjuk rasa telah berangkat menuju Kantor Gubernur Jawa Tengah atau biasa disebut Gubernuran.

"Iya jadi berangkat, ini sudah perjalanan dari Tugu (Jalan Tugu Semarang-red) menuju Gubernuran," kata Deka saat dikonfirmasi JPNN.com melalui sambungan telepon, Jumat (10/3).

Deka menambahkan, ribuan sopir truk dari seluruh daerah di Jawa Tengah juga tengah dalam perjalanan untuk menyuarakan aspirasinya di Gubernuran nanti.

"Sudah berangkat semua, dalam perjalanan. Untuk saat ini belum tahu sampai mana," imbuhnya.

Aksi besar-besaran yang digelar hari ini merupakan hasil kesepakatan rapat GSJT. Serangkaian kegiatan telah dimulai sejak kemarin Rabu (9/3) hingga puncaknya di Gubernuran hari ini, Jumat (11/3).

Ribuan sopir truk dari berbagai daerah mulai bergerak menuju kantor Gubernur Jateng. Siap-siap kemacetan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News