Sulistio Mengucap Syukur, Hasil Panen Wortelnya Ada yang Membeli Juga

jateng.jpnn.com, BOYOLALI - Sulistio (45), salah satu petani wortel di lereng Gunung Merbabu ini akhirnya bisa sedikit semringah.
Ada juga pihak yang mau membeli hasil panen wortelnya setelah sebelumnya sebagian telah dibagikan cuma-camu di pinggir jalan.
Petani asal Kecamatan Selo, ini mengucapkan terima kasih kepada Baznas Boyolali yang telah membantu meringankan beban para petani.
Dia mengatakan bahwa harga wortel pada kondisi normal mampu menembus Rp 2.500/kilogram (kg) hingga Rp 3.000/kg
Namun, saat ini wortel bertahan harga Rp 1.000/kilogram hingga Rp 1.200/kg.
"Baznas membantu petani dengan membeli wortel hasil panen dengan harga Rp 4.000/kg," katanya, Rabu (23/3).
Ketua Baznas Boyolali Jamal Yazid mengatakan pihaknya ikut meringankan beban petani, khususnya yang ada di Kecamatan Selo dengan membeli hasil panen wortel seharga Rp 4.000/kg.
"Baznas Kabupaten Boyolali membeli komoditas sayuran jenis wortel petani sebanyak 1,2 ton kemudian dibagikan secara gratis kepada masyarakat," katanya dalam kegiatan bagi-bagi wortel gratis untuk masyarakat, di halaman Kantor Baznas Boyolali.
Sulistio, petani di lereng Gunung Merbabu bisa sedikit tersenyum bahagia. Hasil panen wortelnya ada yang beli dengan harga masuk akal.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News