Satgas Pangan Polresta Surakarta belum Temukan Kasus PMK
jateng.jpnn.com, SOLO - Penyakit mulut dan kuku (PMK) yang meyerang hewan ternak sapi tengah menjadi perhatian.
Tim Satgas Pangan Polresta Surakarta telah melakukan pengecekan terhadap sapi yang ada di rumah potong hewan (RPH) di Kompleks Kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian dan peternakan sapi, Putri Cempo, Solo.
"Sampai kemarin itu hasilnya negatif PMK," ungkap Kapolresta Surkarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, Jumat (13/5) sore.
Meskipun demikian, pihaknya terus melakukan langkah-langkah mitigasi, termasuk mengawasi arus perdagangan sapi di Kota Solo.
Polisi bersama dengan Dinas Peternakan juga telah menyiapkan langkah antisipasi apabila telah diketemukan kasus PMK di Solo.
"Mitigasi lockdown sampai mitigasi untuk penyembelihan," papar dia.
Hal senada juga diungkapkan Kepala Bidang Veteriner Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surakarta Agus Sasmito.
Menurutnya, penyakit PMK belum muncul di Solo. Hasil uji lab dari sampel peternakan yang ada di Putri Cempo, Mojosongo, Solo pada 11 April 2022, masih menunjukkan hasil negatif.
Tim Satgas Pangan Polresta Surakarta telah melakukan pengecekan terhadap sapi. Hasilnya, belum diketemukan kasus PMK di Solo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News