Komisi IX Desak Pemerintah Beri Bantuan Pekerja Terdampak Rob di Semarang

Minggu, 05 Juni 2022 – 20:06 WIB
Komisi IX Desak Pemerintah Beri Bantuan Pekerja Terdampak Rob di Semarang - JPNN.com Jateng
Sepeda motor milik pekerja terendam banjir rob di tempat parkir kawasan industri Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com

Termasuk gangguan kesehatan yang mulai menjangkiti para pekerja seusai banjir rob menerjang Senin (23/5) pekan lalu tersebut.

Laporan yang diterimanya, tidak sedikit pekerja mengalami sakit perut dan gatal-gatal.

"Harus ada perhatian memadai dari pemerintah untuk mencari solusi atas persoalan pekerja korban rob," tambah Netty.

Kembali, Netty menyatakan biaya perbaikan kendaraan yang terendam banjir rob memakan biaya yang tidak sedikit. Menurutnya pemerintah harus ambil bagian untuk meringankan beban tersebut.

"Apakah ini sudah masuk dalam perhatian pemerintah? Harus ada upaya pemberian subsidi kepada pekerja," ucap politisi PKS itu.

Kendati demikian, pihaknya mengapresiasi langkah pemerintah dalam menangani serta upaya penanggulangan kebutuhan pangan dengan mendirikan dapur umum.

"Setelah kondisi darurat, pemerintah harus menindaklajuti persoalan ekonomi pekerja dampak rob, agar kembali bekerja untuk menafkahi keluarga," paparnya.(mcr5/jpnn)

Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher mendesak pemerintah memberikan bantuan kepada pekerja terdampak rob Semarang.

Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News