Banjir di Cilacap, Banyaknya Sampah Buat Sungai Meluap
![Banjir di Cilacap, Banyaknya Sampah Buat Sungai Meluap - JPNN.com Jateng](https://cloud.jpnn.com/photo/jateng/news/normal/2022/06/27/tim-penolong-mengerahkan-perahu-karet-untuk-mengevakuasi-war-ih0e.jpg)
jateng.jpnn.com, CILACAP - Hujan lebat sejak Minggu (26/6) siang hingga malam hari di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, mengakibatkan bencana banjir menggenangi sejumlah desa.
Berdasarkan data sementara, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cilacap, Senin (27/6) pagi, mencatat bencana banjir tersebut menggenangi sejumlah desa di Kecamatan Sidareja, Bantarsari, dan Jeruklegi.
Camat Sidareja Martono mengatakan hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Sidareja dan sekitarnya pada hari Minggu (26/6), pukul 13.30-17.00 WIB.
Hujan itu mengakibatkan sejumlah sungai meluap ke permukiman dan jalan raya.
"Banyaknya sampah yang tersangkut di pilar jembatan mengakibatkan arus air terhambat hingga akhirnya meluap," katanya..
Menurut dia, luapan air Sungai Cidurian di Desa Tinggarjaya sempat menggenangi ruas Jalan Raya Sidareja-Cipari sepanjang kurang lebih 4 kilometer dengan tinggi genangan berkisar 30-40 sentimeter.
Arus lalu lintas di sana sempat mengalami hambatan.
Sementara luapan Sungai Cikalong dan Sungai Citengah menggenangi Jalan Puteran yang berada di belakang Puskesmas Sidareja dengan kedalaman 5-20 sentimeter, Jalan Panembahan Cisagu Desa Sidareja berkisar 5-20 sentimeter.
Banjir di Cilacap terjadi dari Minggu malam hingga Senin pagi. Banyaknya sampah yang tersangkut membuat sungai meluap.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News