Polisi di Brebes Bunuh Diri, Begini Kata Kombes Iqbal

Selasa, 14 Februari 2023 – 23:40 WIB
Polisi di Brebes Bunuh Diri, Begini Kata Kombes Iqbal - JPNN.com Jateng
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol M Iqbal Alqudusy. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Seorang anggota Polres Brebes, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia diduga bunuh diri di pos lalu lintas pintu keluar Tol Brebes Timur, pada Rabu (14/2) siang tadi.

Kabidhumas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Iqbal Alqudusy mengatakan saat ini Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polres Brebes sedang melakukan penyelidikan atas kejadian bunuh diri tersebut.

Dia mengatakan peristiwa itu menimpa salah seorang anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Brebes berinisial Briptu RC.

"Benar, yang bersangkutan ditemukan di pos lalu lintas exit Tol Brebes Timur," kata Iqbal.

Dia menyebutkan berdasarkan hasil pemeriksaan forensik visum et repertum ditemukan bekas jeratan pada bagian leher korban. Polisi menduga penyebab kematian korban akibat mati lemas.

"Saksi-saksi sudah dimintai keterangan, termasuk rekan kerja korban," ujar Iqbal.

Jenazah Briptu RC sudah dikembalikan ke tempat asalnya di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, untuk dimakamkan. (antara/jpnn)

Artikel ini tidak ditujukan menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Jika Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan untuk bunuh diri, segeralah berkonsultasi kepada psikolog, psikiater, atau pihak-pihak yang kompeten di bidang kesehatan mental.

Seorang polisi dari Satlantas Polres Brebes meninggal dunia diduga gantung diri di pos lalu lintas pintu keluar Tol Brebes Timur, pada Rabu (14/2) siang tadi.

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News