Membanggakan, Boyolali Masuk 10 Besar Tingkat Kegemaran Membaca Nasional

Selasa, 21 Maret 2023 – 10:27 WIB
Membanggakan, Boyolali Masuk 10 Besar Tingkat Kegemaran Membaca Nasional - JPNN.com Jateng
Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan (Disarpus) Kabupaten Boyolali, Abdul Rahman, di Boyolali. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.

jateng.jpnn.com, BOYOLALI - Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, berhasil masuk 10 besar tingkat kegemaran membaca (TGM) tingkat nasional.

Boyolali untuk tingkat kabupaten kota menempati urutan ketujuh dari 10 besar tingkat nasional.

Kabupaten dan kota urutan 10 besar tingkat kegemaran membaca, yakni pertama Kota Yogyakarta, Kabupaten Gunungkidul, Kota Semarang, Bandung, Jakarta Pusat, Surabaya, Boyolali, Bantul, Karawang, dan Kota Makassar.

"Boyolali selain meraih TGM, juga Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM), juga masuk urutan ketiga nasional setelah Wonosobo dan Magelang," katanya seusai acara Peluncuran dan Bedah Buku Konten Lokal Boyolali Kaya Cerita 2023, Selasa (21/3).

Disarpus Boyolali pada 2023 ini, berhasil menerbitkan kembali buku muatan lokal Boyolali Kaya Cerita sebanyak 39 judul yang bertema khusus desa wisata di daerah ini.

Menurutnya, Boyolali pada 2022 sudah menerbitkan buku sebanyak 22 judul, sehingga total buku Boyolali Kaya Cerita hingga saat ini sejumlah 61 judul.

"Para penulis adalah para guru di bawah binaan Disarpus Kabupaten Boyolali yang mana dalam proses penulisan itu, tetap melibatkan masyarakat," katanya.

Pihaknya berharap melalui peluncuran buku Boyolali Karya Cerita ini, agar bisa segera terekspos khasanah kekayaan budaya lokal di Boyolali melalui penulis, para guru, siswa, dan masyarakat desa.

Warga Boyolali patut berbangga. Kabupaten tersebut masuk 10 besar tingkat kegemaran membaca nasional.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News