SCU Mewisuda 789 Mahasiswa, Usung Tema Indonesia Timur

Sabtu, 16 September 2023 – 22:23 WIB
SCU Mewisuda 789 Mahasiswa, Usung Tema Indonesia Timur - JPNN.com Jateng
Wisuda periode III Seogijapranata Catholic University (SCU) di Gedung Albertus, Kampus SCU, Bendan, Semarang pada Jumat-Sabtu (15-16/9). Foto: Humas SCU

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Sebanyak 789 mahasiswa Soegijapranata Catholic University (SCU) Semarang diwisuda di Gedung Albertus, Kampus SCU, Bendan, Semarang pada Jumat-Sabtu (15-16/9).

Wisua periode III ini dilakukan empat sesi dalam dua hari, karena banyaknua mahasiswa yang ikut wisuda.

Rektor SCU Ferdinandus Hindiarto mengatakan dalam wisuda kali ini, tema yang diusung adalah budaya Indonesia Timur.

"Kami mengambil tema Indonesia Timur karana banyaknya minat mahasiswa asal daerah tersebut yang kuliah di SCU," katanya, Sabtu (16/9).

Dia menyebutkan mahasiswa yang kuliah di SCU dari Indonesia Timur berasal dari Bali, NTT, NTB, Maluku, Papua, Ambon, dan Sulawesi.

"Mahasiswa dari Indonesia Timur jika dilihat rata-ratanya ada sekitar 11,2 persen dari seluruh mahasiswa yang ada di SCU. Ini yang menjadi apresiasi kami, sehingga wisuda kali ini kita menggunakan nuansa Indonesia Timur," katanya.

Dia juga ingin merealisasikan pemikiran Soegijapranata yang selalu mengedapankan Indonesia bersatu.

"Kami ingin memperluas jaringan, menjangkau di berbagai daerah Indonesia," ungkapnya.

Sebanyak 789 mahasiswa Soegijapranata Catholic University (SCU) Semarang diwisuda pada Jumat-Sabtu (15-16/9).
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News