7 ABG Diangkut Polisi Dini Hari, Aksi Mereka Meresahkan Warga

Minggu, 10 April 2022 – 01:44 WIB
7 ABG Diangkut Polisi Dini Hari, Aksi Mereka Meresahkan Warga - JPNN.com Jateng
7 ABG saat sedang membuat surat pernyataan di Mapolresta Surakarta, Sabtu (9/04/2022) dini hari. Foto: Humas Polresta Surakarta.

Mereka juga diminta untuk menandatangi surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya.

"Dari ketujuh pemuda tersebut terdapat lima orang yang berstatus pelajar," lanjut Kompol Dani. 

Terpisah, Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengimbau masyarakat tidak melakukan perang sarung menjelang sahur.

"Kami imbau masyarakat agar tidak melakukan perang sarung karena sudah meresahkan. Kalau warga melihat kejadian ada perang sarung, laporkan kepada kami agar kami tindak," tegasnya.

Kapolresta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusivitas daerah dengan tetap melaksanakan sahur di rumah.

"Lebih baik sahur di rumah bersama keluarga dari pada melakukan sahur on the road yang belum tentu ada manfaatnya," uacapnya. (mcr21/jpnn)

Tim Sparta Sat Samapta Polresta Surakarta mengamankan tujuh ABG dini hari. Warga sudah sangat resah.

Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Romensy Augustino

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News