Manchester United Vs Bayern: Erik Ten Hag Percaya Diri, Setan Merah Yakin Menang
![Manchester United Vs Bayern: Erik Ten Hag Percaya Diri, Setan Merah Yakin Menang - JPNN.com Jateng](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/12/31/pelatih-manchester-united-erik-ten-hag-foto-twittermanutd-ky-3t0r.jpg)
Pelatih asal Belanda itu juga mengaku akan memanfaatkan status bermain di kandang untuk mengalahkan Bayern Muenchen.
"Saya pikir Old Trafford bukanlah tempat yang bagus untuk didatangi lawan, dan kami menyadarinya. Ada ikatan yang sangat kuat antara tim dan fan," ujarnya.
MU wajib memetik tiga poin dari Bayern untuk lolos ke babak 16 besar, sambil berharap di laga lainnya antara Copenhagen melawan Galatasaray, berakhir imbang.
Jika MU meraih kemenangan melawan Bayern dan salah satu antara Copenhagen dan Galatasaray meraih kemenangan, maka Bruno Fernandes dan kawan-kawan harus puas finis di posisi ketiga klasemen akhir dan hanya memainkan babak play-off 16 besar Liga Europa.
Sebaliknya, apabila MU kalah melawan Bayern, apapun hasil dari Copenhagen melawan Galatasaray, maka Setan Merah terpaksa gugur dan tidak dapat melanjutkan petualangan di kompetisi Eropa. ???
"Yang saya tahu adalah saya tidak pernah berpikir dalam skenario negatif. Saya hanya berpikir positif. Kami tahu apa yang harus kami lakukan, dan harus menang agar bisa bertahan di Eropa, jadi ini semua tentang itu. Jadi saya akan mempersiapkan tim dengan perasaan itu, dengan keyakinan bahwa kami bisa melakukannya," pungkas Ten Hag. (antara/jpnn)
Erik ten Hag optimistis Manchester United mampu menumbangkan Bayern Muenchen di match day pemungkas Liga Champions Grup A.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News