389 Siswi SD & MI di Solo Akan Berlaga di MilkLife Soccer Challenge

Jumat, 26 Juli 2024 – 21:33 WIB
389 Siswi SD & MI di Solo Akan Berlaga di MilkLife Soccer Challenge  - JPNN.com Jateng
Sebanyak 389 siswa dari 24 MI dan SD di Solo akan unjuk kebolehan di ajang MilkLife Soccer Challenge Seri 1 2024. Foto: Romensy Augustino/JPNN

jateng.jpnn.com, SOLO - Sebanyak 389 siswa dari 24 MI dan SD di Solo akan unjuk kebolehan di ajang MilkLife Soccer Challenge Seri 1 2024. Solo menjadi kota ke-6 setelah Kudus, Surabaya, Jakarta, Tangerang dan Bandung.

Kejuaraan sepak bola putri itu pun mulai Kamis (25/7) hingga Minggu (28/7) di Lapangan Kota Barat Solo. Selain Solo, pada hari yang sama MilkLife Soccer Challenge juga diselenggarakan di Yogyakarta.

Untuk wilayah Solo, pertandingan sepak bola putri ini, akan digelar di Lapangan Kota Barat. Sebanyak 389 siswi dari 24 MI dan SD.

Sementara itu untuk wilayah Yogyakarta, pertandingan akan digelar di Lapangan Tridadi, Kabupaten Sleman yang diikuti sebanyak 452 siswi dari 24 MI dan SD.

Para peserta akan bertanding 7 vs 7 antar-sekolah untuk meraih gelar juara kelompok umur (KU) 10 dan 12 tahun.

Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation, Yoppy Rosimin, mengungkapkan bahwa kedua kota ink dipilih karena memiliki sejarah dalam persepakbolaan nasional.

Menurut Yoppy, Kota Yogyakarta memiliki klub sepak bola perempuan tertua, Putri Mataram yang berdiri sejak 1971. Dan merupakan klub sepakbola putri tertua di Indonesia.

Kota Sola, kata Yoppy, merupakan salah satu kota yang memiliki masyarakat cinta sepak bola dan menjadi salah satu markas klub papan atas Indonesia, Persis Solo.

Sebanyak 389 siswa dari 24 MI dan SD di Solo akan unjuk kebolehan di ajang MilkLife Soccer Challenge Seri 1 2024.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News