Alasan Nusantara United Bermarkas di Stadion Kebogiro Boyolali

Kamis, 14 September 2023 – 20:53 WIB
Alasan Nusantara United Bermarkas di Stadion Kebogiro Boyolali - JPNN.com Jateng
Stadion Kebogiro di Desa Paras Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto

Dia juga mengatakan bahwa timnya bisa sinergi dengan banyak hal khususnya terkait dengan persepakbolaan. "Dan juga terkait dengan industri lainnya yang bersinggungan dengan sepak bola," ujarnya.

Selain itu, di dalam skuad Nusantara United ada salah satu putra kebanggaan Kabupaten Boyolali.

Dia adalah Iwan Febrianto yang dahulu pernah membela Persebi Boyolali.

"Kami juga sudah banyak pemain lokal talenta lokal Boyolali dan sekitarnya yang kami tampung untuk berlatih dan semoga lebih banyak lagi talenta lokal yang bisa menembus tim utama Nusantara United FC," katanya.

Stadion Kebogiro Boyolali mulai pekan depan akan memulai pertandingan yang mempertemukan Nusantara United FC dengan lawan-lawannya.

Pada 17 September 2023 akan bertemu dengan FC Bekasi City pada pukul 15.00 WIB, selanjutnya pada 25 September 2023 akan berlaga dengan PSKC Cimahi pada pukul 15.00 WIB dan pada 14 Oktober 2023 akan bermain dengan PSIM Yogyakarta pada pukul 15.00 WIB. (antara/jpnn)

Nusantara United akan menggunakan Stadion Kebogiro, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali, sebagai markas selama mengarungi Liga 2 Indonesia 2023.

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News