Polisi Ungkap Fakta Baru Kedekatan Selebgram TE dengan Muncikari Prostitusi Artis

Senin, 20 Desember 2021 – 22:56 WIB
Polisi Ungkap Fakta Baru Kedekatan Selebgram TE dengan Muncikari Prostitusi Artis - JPNN.com Jateng
Kombes Pol Djuhandhani Rahardjo Puro dalam konferensi pers prostitusi online di Mapolda Jateng, Senin (20/12). FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pengungkapan kasus prostitusi di Semarang menggegerkan masyarakat. Bagaimana tidak, kasus ini melibatkan selebritas Instagram (selebgram) ternama asal Jakarta.

Satu-satunya tersangka yang saat ini ditetapkan oleh Polda Jawa Tengah, yakni muncikari JB (42) seorang laki-laki asal Bekasi, Jawa Barat.

Ia ditangkap tidak jauh dari lokasi penggerebekan selebgram TE (26) dan wanita asal Brasil FBD (26) saat sedang wikwik dengan tamu kencannya di salah satu hotel di Semarang.

"Pelaku berhasil kami tangkap di sekitar hotel setelah mendapati TE dan FBD di kamar hotel bersama tamunya," kata Dirreskrimum Polda Jateng Kombes Pol Djuhandhani Rahardjo Puro, Senin (20/12).

Ia mengatakan tarif yang dipasarkan JB sekali kencan dengan TE dan FBD mencapai Rp 25 juta.

"Masing-masing tarifnya Rp 25 juta, pelaku mendapat bagian Rp 13 juta," kata

Djuhandani menambahkan lima hari sebelum berkencan, dua pemesan perempuan itu telah memberikan uang tanda jadi senilai Rp 20 juta kepada JB di Semarang.

Dari uang tersebut, JB membelikan tiket pesawat seharga Rp 3 juta untuk keberangkatan pada Rabu (15/12), ke Semarang.

Polda Jateng terus mendalami kasus prostitusi artis yang terjadi di Semarang. Sejumlah fakta baru terkuak.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News