Geger Isu Wayang Haram, Ganjar Pranowo Teringat Mendiang Enthus Susmono

Rabu, 23 Februari 2022 – 06:00 WIB
Geger Isu Wayang Haram, Ganjar Pranowo Teringat Mendiang Enthus Susmono - JPNN.com Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. FOTO: Instagram @ganjar_pranowo.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan budaya wayang harus tetap dipertahankan sebagai warisan anak bangsa. Hal itu merespons pernyataan yang mengharamkan wayang di tengah masyarakat. 

Ganjar mengenang mendingan almarhum Bupati Tegal Enthus Susmono yang memiliki latar belakang sebagai dalang wayang kulit.

"Saya ingat Bupati Tegal Almarhum Mas Enthus. Beliau itu dalang lo, pada saat mendalang budayanya ada," tutur Ganjar dikutip di akun Instagramnya, Selasa (22/2).

Ganjar menyebut dalang kondang itu selain mempertahankan dan mewariskan kebudayaan juga untuk menyebarkan agama.

"Ketika kemudian harus menyebarkan agama dengan kebaikan lewat wayang juga ada," ucap Ganjar.

Dengan tegas Ganjar menyampaikan seni pertunjukan tradisional tersebut harus tetap eksis dan dijaga agar generasi selanjutnya tetap dapat menikmatinya.

"Wayang sampai kapanpun harus dipertahankan," tegasnya.

Baginya, siapapun yang berniat ingin menghilangkan kebudayaan wayang harus diajak diskusi lebih mendalam soal nilai-nilai dan kandungan media Sunan Kalijaga menyebar agama Islam di Pulau Jawa.

Ganjar Pranowo menyatakan budaya wayang harus tetap dipertahankan sebagai warisan anak bangsa. Mendiang Enthus Susmono, membekas di hatinya.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News