Berani Jawab Pertanyaan Ganjar, Siswi Ini Dapat Hadiah Gawai untuk Belajar

Rabu, 02 Februari 2022 – 19:17 WIB
Berani Jawab Pertanyaan Ganjar, Siswi Ini Dapat Hadiah Gawai untuk Belajar - JPNN.com Jateng
Momentum Nabila saat menerima sebuah handphone dari Ganjar. FOTO: Humas Pemprov Jateng.

jateng.jpnn.com, REMBANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali bagi-bagi gawai kepada pelajar. Ganjar tidak asal melakukan itu, ia memilih pelajar yang berani tampil di depan.

Saat mendarat di SD Negeri 6 Kutoharjo Kabupaten Rembang, Ganjar meninjau vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Di depan anak-anak, Ganjar beraksi dengan menyapa dan melontarkan secuil pertanyaan.

"Siapa sudah vaksin? Hayo vaksin itu buat apa?," tanya Ganjar, Rabu (2/2).

Anak-anak itu kompak menjawab bahwa vaksin membuat mereka terlindung dari Covid-19. Namun, karena dijawab  secara bersama-sama, Ganjar meminta ada yang tunjuk jari.

Di sela anak-anak yang antusias menyambut kedatangan Ganjar dengan berebut foto bersama. Pertanyaan seputar vaksinasi yang keluar dari mulut orang nomor satu di Jawa Tengah itu disahut satu di antara anak-anak.

Dia adalah Nabila, bocah kelas 5 SDN 6 Kutoharjo yang juga mengikuti vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Kabupaten Rembang.

Nabila tidak hanya menjawab pentingnya vaksin, ia merinci dan lancar menjawab bahwa semua harus dengan protokol kesehatan, yakni menjaga jarak, rajin cuci tangan pakai sabun serta tidak berkerumun.

"Wah kamu hebat, saya kasih hadiah mau tidak? Saya kasih HP (gawai) ya," kata Ganjar.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bagi-bagi gawai kepada pelajar. Ganjar tidak asal melakukan itu, ia memilih pelajar yang berani tampil di depan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News