Waspada Omicron, Pemkot Solo Kirim 32 Sampel WGS, Bagaimana Hasilnya?
jateng.jpnn.com, SOLO - Pemkot Solo mengirimkan 32 sampel whole genome sequencing (WGS) pasien positif Covid-19 ke Semarang menyusul ditemukannya kasus Omicron di Kabupaten Sukoharjo.
Kadinkes Kota Surakarta Siti Wahyuningsih mengatakan 30 hasil WGS telah keluar sekitar sepekan yang lalu dan dipastikan negatif Omicron.
Perinciannya, 28 dari Rumah Sakit Dr. Moewardi Solo, dan 2 dari Rumah Sakit Dr. Oen Kandang Sapi.
"Yang dua belum, mudah-mudahan negatif. Minggu ini mudah-mudahan keluar," ungkapnya saat diwawancarai di Komplek Balai Kota Surakarta, Senin (24/01) siang.
Wanita yang akrab disapa Ning itu memaparkan, pihaknya baru menerima hasil tes WGS tersebut setelah dua minggu mengirimkan sample atau pada Kamis (20/01) lalu.
Menanggapi lamanya proses tes WGS, Ning tidak bisa berbuat banyak dikarenakan mekanisme kesehatan yang harus dilewati untuk mendapatkan hasil tersebut.
Bagi Ning, lambatnya indentifikasi varian Omicron yang cenderung lambat bukanlah masalah karena mekanisme klinis penanganan varian Covid-19 itu sama.
"Omicron atau apapun itu, protokol kesehatan (prokes) menjadi yang utama," jelas dia.
Pemkot Solo mengirimkan 32 sampel whole genome sequencing (WGS) warga positif Covid-19 ke Semarang menyusul terdeteksinya kasus Omicron di Kabupaten Sukoharjo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News