Asyik, Bus Sekolah Gratis Kembali Beroperasi di Banyumas, Catat Rutenya
jateng.jpnn.com, BANYUMAS - Bus sekolah gratis di Banyumas akan kembali beroperasi, Selasa (11/1) besok, menyusul dilaksanakannya pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen di wilayah itu.
Kepala Dinhub Banyumas Agus Nur Hadie mengatakan, pada 2019 pihaknya telah membuka layanan bus sekolah gratis untuk Koridor 1 Kemawi-Banyumas yang dilayani dua unit bus.
"Masing-masing berkapasitas 36 penumpang terdiri atas 26 tempat duduk dan 10 handgrip (pegangan bagi penumpang yang berdiri)," katanya didampingi Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Taryono, Senin (10/1).
Selanjutnya pada 2020, kata dia, Dinhub Banyumas mendapat tambahan dua unit bus sekolah gratis yang diujicobakan untuk koridor baru dengan rute Banyumas-Pekunden-Pasinggangan-Binangun.
Ia menjelaskan, rute Banyumas-Pasinggangan-Binangun sudah 16 tahun tidak terisi angkutan pedesaan, sehingga banyak anak sekolah yang naik kendaraan bermotor sendiri.
"Bus sekolah gratis ini untuk melayani anak-anak sekolah di wilayah yang tidak tersentuh angkutan umum," katanya.
Pada 2022 ini, pihaknya menambah satu koridor lagi, yakni Binangun-Banyumas.
Lebih lanjut Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Taryono mengatakan Koridor 1 yang kembali akan dioperasikan mulai 11 Januari akan melayani rute seperti sebelumnya.
Bus sekolah gratis di Banyumas dijadwalkan beroperasi kembali, Selasa (11/1) besok. Ini rute lengkapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News