Menyambut Ramadan, Pemkab Kudus Menggelar Tradisi Pasar Dandangan
Sementara kantong parkirnya bisa memanfaatkan Jalan Pangeran Puger dan Jalan Wahid Hasyim.
"Untuk pelaksanaannya dijadwalkan berlangsung selama sepuluh hari sebelum memasuki bulan puasa Ramadan, yakni mulai satu sampai sepuluh Maret 2024," ungkapnya.
Tradisi Dandangan Kudus biasanya diramaikan dengan kirab dandangan dengan menampilkan potensi budaya beberapa desa di Kudus dengan rute kirab di jalan-jalan protokol.
Setibanya di Alun-alun peserta kirab melakukan adegan untuk menceritakan perkembangan Islam secara sederhana. Kemudian ditutup dengan pemukulan bedug yang dilakukan oleh pejabat instansi terkait, sekaligus dimulainya awal bulan puasa Ramadan. (antara/jpnn)
Menyambut datangnya bulan Ramadan 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Kudus akan menggelar pasar malam pada tradisi Dandangan.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News