Warga Pro Tambang Batu Andesit di Wadas Ungkap Harapan Mereka, Sederhana

Jumat, 18 Februari 2022 – 16:30 WIB
Warga Pro Tambang Batu Andesit di Wadas Ungkap Harapan Mereka, Sederhana - JPNN.com Jateng
Warga Dusun Kali Gendol, Desa wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, membuat kerajinan tangan dari bambu. ANTARA/Heru Suyitno

jateng.jpnn.com, PURWOREJO - Warga pro Penambangan batu andesit untuk proyek Bendungan Bener di Desa Wadas, Purworejo, satu per satu mengungkapkan harapan mereka terkait proyek tersebut.

Rodiah, warga Wadas berharap desanya bisa menjadi kawasan pariwisata pascapenambangan batu andesit sehingga ekonomi semakin membaik di masa depan.

"Kami berharap embung yang tercipta dari lokasi penambangan akan menjadi kawasan pariwisata sehingga kami bisa berjualan di situ sehingga bisa untuk pemasukan keluarga kami di masa depan," katanya, Jumat (18/2).

Pemerintah akan menambang batu andesit dari Desa Wadas di lahan seluas 145 hekare untuk pembangunan Bendungan Bener.

Material ini akan dijadikan fondasi Bendungan Bener di Kecamatan Bener yang merupakan bendungan tertinggi di Asia Tenggara dengan kedalaman 159 meter.

"Kalau 140 hektare menjadi lokasi pariwisata, itu sangat luas dan menguntungkan kami," kata Rodiah.

Ia mengaku selama ini sudah berjualan hasil kebun mereka kepada pendatang seperti kelapa muda, nasi, gorengan, dan cemilan.

Namun, jumlahnya masih terbatas karena orang yang datang hanya wisatawan petualangan seperti kelompok motor trail.

Warga pro penambangan batu andesit di Desa Wadas mengungkapkan harapannya terkait proyek yang bisa mengubah nasibnya di masa depan itu.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News