Mahasiswa Baru Keracunan Saat Ospek, Undip Tanggung Biaya Perawatan

Jumat, 16 Agustus 2024 – 20:20 WIB
Mahasiswa Baru Keracunan Saat Ospek, Undip Tanggung Biaya Perawatan - JPNN.com Jateng
Universitas Diponegoro (Undip). Foto: Humas Undip

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Sejumlah mahasiswa baru Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro (Undip) Semarang diduga mengalami keracunan makanan saat menjalani ospek atau pengenalan kampus pada Kamis (15/8).

Para mahasiswa yang keracuanan dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit (RS) Roemani Muhammadiyah Semarang, Jawa Tengah.

Menanggapi hal tersebut, Manajer Layanan Terpadu dan Humas Undip Semarang Utami Setyowati membenarkan kabar tersebut.

"Mahasiswa baru yang keracunan mengalami gangguan kesehatan seperti diare, karena makanan saat mengikuti kegiatan pengenalan kampus di Undip Peleburan," katanya, Jumat (16/8).

Menyikapi hal tersebut, kata dia, panitia kegiatan segera bertindak dengan memberikan bantuan.

Adapun jumlah mahasiswa yang keracunan, lanjut dia, ada sebelas orang yang dibawa ke Rumah Sakit Roemani untuk mendapatkan perawatan.

"Sepuluh mahasiswa langsung diperbolehkan pulang, sementara satu orang sempat dirawat di IGD, saat ini sudah di ruang perawatan dengan kondisi sehat," ujarnya.

Terkait penanganan kesehatan mahasiswa baru saat kegiatan PMB, kata dia, Sekolah Vokasi Undip telah bekerja sama dengan RS Roemani.

Undip Semarang akan menanggung semua biaya perawatan kepada mahasiswa baru yang keracunan saat ospek.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News