Ganjar Memantau Pemulangan Jenazah Korban Penembakan di Texas

Selasa, 25 Oktober 2022 – 16:42 WIB
Ganjar Memantau Pemulangan Jenazah Korban Penembakan di Texas - JPNN.com Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. FOTO: Humas Pemprov Jateng.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan terus memantau proses pemulangan jenazah WNI asal Semarang, Novita Kurnia Putri dari San Antonio, Texas, Amerika Serikat.

Perempuan yang akrab disapa Vita Brazil itu menjadi korban penembakan salah sasaran di rumahnya oleh sekelompok remaja yang masih berusia belasan tahun pada Rabu (4/10).

Ganjar menyebut telah melakukan koordinasi secara intens dengan Kedutaan Besar Amerika Serikat dan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu). Termasuk berkomunikasi dengan keluarga korban.

"Saya minta staf saya, tetapi saya sudah komunikasi, WA (WhatsApps, red) sama keluarganya," kata Ganjar menanggapi pertanyaan awak media terkait dirinya berkunjung ke rumah duka di Pudaksari, Pudakpayung, Banyumanik, Kota Semarang, Selasa (25/10).

Ganjar menyebut hasil komunikasi itu langsung disampaikan kepada Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi. Menurutnya, proses pemulangan telah diurus langsung oleh Kemenlu. Hanya saja, terdapat problem teknis berkaitan dengan rumah sakit dan surat keterangan kematian.

"Namun, waktu Duta Besar Amerika Serikat datang ke sini saya sampaikan kepada beliau agar bisa dibantu dan terima kasih sudah membantu memulangkan,” ujarnya.

Orang nomor satu di Jawa Tengah itu memahami keresahan dan keinginan keluarga agar jenazah Vita Brazil cepat dipulangkan dan segera dimakamkan.

Dia memastikan bakal mengawal dan mengikuti proses pemulangan jenazah Vita Brazil sampai ke Semarang.

Ganjar Pranowo melakukan pemantaun kepulangan jenazah Novi Brazil yang jadi korban penembakan di Texas.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News