Peternak Sapi di Grobogan Bisa Bernapas Lega, Virus LSD Mulai Terkendali

Selasa, 09 Mei 2023 – 02:00 WIB
Peternak Sapi di Grobogan Bisa Bernapas Lega, Virus LSD Mulai Terkendali - JPNN.com Jateng
Sejumlah ternak sapi yang dijual di pasar ternak. (ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif)

Untuk saat ini, kata dia, laporan hewan ternak terpapar LSD selama sebulan terakhir sudah zero atau nol kasus, sehingga hewan ternak yang tersisa diupayakan bisa sembuh semuanya agar tidak ada potensi penularan.

"Tingkat kesembuhan sapi yang terpapar LSD di Kabupaten Grobogan juga termasuk yang paling tinggi, dibandingkan daerah lainnya," ujarnya.

Sapi yang terindikasi terserang LSD, antara lain kulitnya mengalami benjolan dan seperti terserang cacar pada manusia.

Dalam rangka pencegahan serangan penyakit, maka program vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) terus dilanjutkan termasuk pemberian vitamin terhadap hewan ternak secara bertahap.

Sementara jumlah populasi ternak sapi di Kabupaten Grobogan mencapai 204.000 ekor dan kerbau sekitar 3.000 ekor.(antara/jpnn)

Ribuan sapi di Grobogan berangsur sembuh dari infeksi virus LSD. Tercatat, 333 ekor yang masih dalam proses penyembuhan dari 1.800 ekor.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News