Cooling System Akan Jadi Strategi Andalan Polda Jateng dalam Mengamankan Pemilu 2024

Rabu, 13 September 2023 – 01:00 WIB
Cooling System Akan Jadi Strategi Andalan Polda Jateng dalam Mengamankan Pemilu 2024 - JPNN.com Jateng
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi. FOTO: Wisnu Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Polda Jawa Tengah kembali menerapkan strategi cooling system sebagai program andalan dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat Pemilu 2024.

Hal ini diungkapkan Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi di hadapan komunitas delegasi penegak hukum internasional atau  Indonesian Foreign Law Enforcement Community (IFLEC) di Aula Lantai 6 Mapolda Jateng, Selasa (12/9).

Strategi andalan itu, dilakukan dengan mengaplikasikan manajemen sosial, manajemen media, dan manajemen kemitraan.

"Cooling system dilakukan Polda Jateng guna mencegah terjadinya polarisasi di masyarakat, sehingga tercipta situasi harkamtibmas yang kondusif," katanya.

Irjen Luthfi menyatakan, strategi tersebut cukup berhasil dalam upaya menjaga situasi kamtibmas di Jawa Tengah. Beberapa buktinya yaitu, banyaknya penghargaan yang diperoleh Polda Jawa Tengah dan jajaran.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga menyinggung peran Polda Jawa Tengah dalam upaya menjaga perdamaian dunia.

"Sejak 2016 sampai 2022 total 92 personel tergabung dalam pasukan Peacekeeper Polri dengan rincian 73 Pers FPU dan 19 Pers IPO," ujarnya.

Delegasi IFLEC yang didampingi Kadiv Hubinter Mabes Polri Irjen Pol Khrisna Murti itu, beranggotakan perwakilan penegak hukum dari berbagai negara, di antaranya Kanada, Amerika Serikat, Australia, Jepang, Taiwan, Inggris, Jerman, Filipina, Prancis, Selandia Baru, dan Singapura. (mcr5/jpnn)

Polda Jawa Tengah kembali menerapkan strategi cooling system sebagai program andalan dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat Pemilu 2024.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News