Korban Kebakaran di Solo Akan Segera Mendapatkan Hunian Baru

Sementara itu, Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa mengatakan santunan juga dilakukan untuk rumah warga terdampak kebakaran di Gajahan Solo pada 5 Oktober 2023 lalu. Diperkirakan anggaran yang dibutuhkan mencapai Rp 310 juta.
"Sudah dihitung, termasuk tambahan di Gajahan. Kemarin hitungannya Rp. 310 juta termasuk yang di Gajahan maupun yang di pabriknya," beber dia.
Teguh menjelaskan santunan diberikan disesuaikan dengan kerusakan yang dialami. Ia menegaskan bahwa santunan tidak menyentuh barang-barang milik pribadi warga.
"Secara perhitungan sudah tapi di luar isi rumahnya," tuturnya. (mcr21/jpnn)
Proses santunan untuk korban kebakaran gudang rongsok di Jalan Kyai Mojo, Pasar Kliwon, Solo pada 3 Oktober 2023 selesai minggu ini.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News