Gegara Tato, Pria di Banyumas Ini Tewas Dibunuh, Pelakunya Tak Disangka

Kamis, 23 Mei 2024 – 07:20 WIB
Gegara Tato, Pria di Banyumas Ini Tewas Dibunuh, Pelakunya Tak Disangka - JPNN.com Jateng
Ilustrasi penganiayaan dan pembunuhan di Banyumas. ILUSTRASI: Ardissa Barack/JPNN.com

Saat keluar dari rumah korban, kedua pelaku melihat Hendhi di lokasi kejadian perkara. "Selanjutnya pelaku RSS langsung menusukkan pisau yang dibawanya ke arah pelipis kanan korban," ujar Kapolresta.

Hendhi pun segera mengejar RSS. Namun dari arah belakang, pelaku AD menarik tangan korban yang sedang memegang pisau hingga akhirnya kedua orang itu terjatuh.

"Selanjutnya terjadilah perkelahian dan akhirnya korban tertusuk. Ada empat luka tusukan di bagian badan korban, termasuk di perut dan punggung, sedangkan yang menyebabkan kematian itu tertusuk di dada menembus paru-paru, sehingga terjadi pendarahan hebat," jelasnya.

Selain menangkap pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti berupa telepon seluler dan sejumlah senjata tajam yang salah satunya digunakan untuk menusuk korban.

Setelah AD dan RSS ditangkap, polisi mendapat informasi bahwa kedua pelaku sering melakukan tindakan yang meresahkan masyarakat seperti pemerasan, penganiayaan, dan pemalakan.

Menurut Kapolresta, kedua pelaku juga merupakan residivis kasus penganiayaan di Banyumas dan Cilacap.

"Kami mengimbau masyarakat jika menemukan aksi-aksi premanisme semacam ini untuk melaporkan ke Kepolisian terdekat agar dapat segera ditindaklanjuti," katanya.

Dia menambahkan kedua pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat Pasal 340 subsider Pasal 338 subsider Pasal 170 Ayat 2 ke-3 e KUHP dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara atau seumur hidup. (JPNN)

Seorang pria bernama Hendhi Purba (42) warga Desa Kaliori, Banyumas, yang bekerja sebagai sopir tewas dianiaya oleh dua orang berinisial berinisial AD (41) dan

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News