Mak-mak Ini Tipu Korbannya Ratusan Juta, Hipnotis dengan Ritual Klenik di Makam Wali

Selasa, 15 Maret 2022 – 15:08 WIB
Mak-mak Ini Tipu Korbannya Ratusan Juta, Hipnotis dengan Ritual Klenik di Makam Wali - JPNN.com Jateng
Mbok DR saat dihadirkan polisi dalam rilis kasus di Mapolda Jawa Tengah, Selasa (15/3). FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Seorang ibu rumah tangga (IRT) asal Kabupaten Demak, Jawa Tengah, ditangkap aparat kepolisian karena diduga melakukan tindak penipuan dengan modus gendam atau hipnotis.

Perempuan berinisial DR (53) warga Desa Karangrejo, RT 02 RW 01, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak itu telah menjalankan aksinya sejak 2019 hingga sekarang.

Polisi mencium bau kejahatan tersebut setelah mendapat laporan dari korban berinisial SU warga Dusun Goleng, Desa Werdoyo, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan. SU mengalami kerugian Rp 20.500.000.

Dalam menjalankan aksinya, DR kerap melakukan beberapa ritual klenik penuh dengan sesajen seperti bakar dupa, kemenyan, minyak wangi, kembang setaman, kulit hewan masih berbulu, semacam cupu gendogo.

Pelaku berdalih bisa memuluskan rejeki bila korban mengikuti serangkaian ritual yang dijalankan.

"Iya, saya sudah sejak 2019 melakukan ritual seperti ini," kata DR saat dihadirkan dalam rilis kasus di Mapolda Jawa Tengah, Selasa (15/3).

Tak hanya menjalani sejumlah upacara dengan sesajen, DR juga kerap mengunjungi sejumlah makam Wali Sanga. Di makam penyebar agama Islam itu, DR juga melakukan ritualnya. 

"Saya ziarah ke tempat Sunan Kalijaga, Sunan Muria, Sunan Gresik, dan di Dewi Lanjar," tuturnya.

Mak-mak asal Demak, Jawa Tengah, terlibat penipuan bermodus hipnotis. Korban diminta mengikuti ritual klenik di sejumlah makam walisongo.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News