Hasil Liga 2 2022/2023: Nusantara United Vs PSIM Yogyakarta Berakhir Tanpa Gol

Senin, 05 September 2022 – 21:10 WIB
Hasil Liga 2 2022/2023: Nusantara United Vs PSIM Yogyakarta Berakhir Tanpa Gol - JPNN.com Jateng
Pemain Nusantara United FC dan pemain PSIM Yogyakarta berebut bola pada laga Liga 2 di Stadion Moch Soebroto Kota Magelang, Senin (5/9/2022) ANTARA/HO - Media Officer

jateng.jpnn.com, KOTA MAGELANG - PSIM Yogyakarta menahan imbang tuan rumah Nusantara United dengan skor 0-0 pada pertandingan pekan kedua Liga 2 2022/2023 di di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Senin (5/9).

Pada babak pertama, pemain Nusantara United terus menekan lini pertahanan PSIM. Namun, serangan demi serangannya tanpa membuahkan gol.

Babak pertama pun kedua tim masih belum mampu mencetak gol.

Di babak kedua, skema permainan PSIM diubah. Merak mampu melancarkan serangan demi serangan. Namun, beberapa kali peluang yang mereka buat, termasuk ketika bola membentur tiang gawang Nusantara United, tim tamu pun tak bisa mencetak gol.

Pada menit-menit terakhir, Nusantara membuat peluang emas yang gagal menaklukkan kiper PSIM Moch Sendri Johansyah.

Manggapi hasil imbang tersebut, pelatih PSIM Imran Nahumarury menyinggung soal gaya permainan Nusantara United yang bermain complete defense (bertahan total).

"Itu yang membuat saya beberapa kali mengubah taktik, sehingga beberapa peluang bisa kami ciptakan, tetapi tidak menjadi gol," katanya setelah pertandingan.

Namun, dia tetap memuji pemain-pemainnya yang tampil sangat baik.

PSIM Yogyakarta menahan imbang Nusantara United pada pertandingan pekan kedua Liga 2 2022/2023.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News