Dorongan Agar Iqbal Bejeu Maju Calon Bupati Jepara Makin Kuat, Ini Buktinya

Rabu, 26 Juni 2024 – 17:35 WIB
Dorongan Agar Iqbal Bejeu Maju Calon Bupati Jepara Makin Kuat, Ini Buktinya  - JPNN.com Jateng
Dorongan agar Pimpinan PO. Bejeu Muhammad Iqbal Tosin atau Iqbal Bejeu untuk maju sebagai calon bupati Jepara periode 2024-2029 dalam Pilkada 2024 makin kuat. Foto: Dokumentasi untuk JPNN

Selain itu, mayoritas yang hadir juga mengeluhkan tentang kondisi jalan di Kota Ukir yang sudah rusak bertahun-tahun. Setelah puas dengan jawaban Iqbal Bejeu, mereka mantab untuk menjadi sukarelawan.

“Mereka menyatakan sepakat dan meminta Pak Iqbal untuk maju (sebagai cabup), bahkan dengan kesadaran sendiri, menyatakan siap menjadi sukarelawan per kecamatan,” tutur Bagas.

Mendapati spirit tersebut, pihaknya langsung merespons dengan segera membuat sukarelawan yang lebih terstruktur. Dalam tiga hari ke depan, sukarelawan akan segera terbentuk di seluruh desa se-Kabupaten Jepara.

Sementara ini, Bagas menyebut sudah ada tiga gerbong besar sukarelawan yang berafiliasi kepada Iqbal Bejeu, yakni Relawan Mas Iqbal, Relawan Iqbal Tosin Bejeu, dan Gapura Solidaritas Jepara.

“Tiga kelompok sukarelawan yang sudah terbentuk itu merupakan inisiatif dari masyarakat. Tidak ada intruksi dari Pak Iqbal,” kata dia.

Terpisah, Iqbal Bejeu mengaku sangat terharu dengan datangnya gerakan arus bawah yang begitu kuat untuk mendukungnya maju sebagai Bupati Jepara 2024-2029. Dia bahkan tidak tahu jika sudah terbentuk kelompok-kelompok sukarelawan di kampung-kampung.

“Akhir-akhir ini, banyak sekali yang telepon saya, bilang kalau sudah ada relawan di kampung-kampung untuk mendukung. Padahal belum pernah ada komunikasi,” ujar Iqbal.

Dalam pertemuan semalam, Iqbal hanya menggariskan dua jawaban besar dari berbagai persoalan yang datang. Pertama, kunci terealisasinya berbagai janji itu adalah bupati yang terpilih tidak tersandera dengan kepentingan politik yang melingkarinya.

Dorongan agar Pimpinan PO. Bejeu Muhammad Iqbal Tosin atau Iqbal Bejeu untuk maju sebagai calon bupati Jepara periode 2024-2029 dalam Pilkada 2024 makin kuat.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia