Aliansi Wong Cilik Dukung Duet Ganjar-Cak Imin

Jumat, 05 Mei 2023 – 13:28 WIB
Aliansi Wong Cilik Dukung Duet Ganjar-Cak Imin - JPNN.com Jateng
Spanduk Ganjar-Cak Imin dibentangkan oleh sekelompok orang di Jalan Pahlawan Kota Semarang, Jumat (5/4). FOTO: Dokumen untuk JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Spanduk Ganjar-Cak Imin dibentangkan oleh sekelompok orang di Jalan Pahlawan Kota Semarang, Jumat (5/4). Mereka menggelar aksi bentang spanduk capres-cawapres tersebut tepat di depan Kantor Gubernur Jawa Tengah.

Sekitar seratusan orang itu tergabung dalam Aliansi Wong Cilik (AWC) Jawa Tengah. Mereka menyuarakan dukungan untuk duet Ganjar Pranowo-Abdul Muhaimin Iskandar (Ganjar-Cak Imin) sebagai pasangan capres-cawapres dalam Pilpres 2024 mendatang.

Koordinator AWC Jawa Tengah Muhammad Arifin menilai pasangan Ganjar-Cak Imin memiliki kapasitas dan kapabilitas yang mumpuni dalam memimpin Indonesia ke depan.

"Kami mendukung Pak Ganjar yang merakyat. Nanti wakilnya Cak Imin yang agamis dari NU," katanya.

Menurutnya, selain mencerminkan pemenuhan aspek nasionalis-religius, keduanya juga berpengalaman dalam praktik politik serta memiliki kemampuan dalam mengelola pemerintahan.

Pasangan tersebut dianggapnya tepat untuk meraih kemenangan dalam kontestasi pemilihan umum (pemilu) setahun mendatang.

Menurut Arifin, duet maut Ganjar-Cak Imin akan menjadi kekuatan besar dalam pertarungan Pemilu 2024. "Pak Ganjar kan sudah terkenal, jadi gubernur. Cak Imin juga orang terkenal," tutur Arifin.

Pemuda 29 tahun ini menyebut, kunci kemenangan di Jawa Tengah ada di tangan PDI Perjuangan. Sedangkan, kunci kemenangan di Jawa Tengah ada di PKB. Karena itu, kata dia, perpaduan Jateng dan Jatim menjadi kolaborasi yang harmonis.

Spanduk Ganjar-Cak Imin dibentangkan oleh sekelompok orang di Jalan Pahlawan Kota Semarang, Jumat (5/4).
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News