Ganjar Tak Permasalahkan Bantuannya Dikembalikan: Mungkin Saya yang Salah

Sabtu, 15 Januari 2022 – 04:00 WIB
Ganjar Tak Permasalahkan Bantuannya Dikembalikan: Mungkin Saya yang Salah - JPNN.com Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat meninjau penanganan kebakaran yang melanda RSUP dr Kariadi Semarang, Kamis (30/12). Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com

"Sebenarnya sejak dulu, di dapil tujuh kami sudah jalan. Waktu bulan Bung Karno kami buat, di Grobogan kami buat," ucapnya. 

Maka penolakan Fajar pun tidak membuatnya berhenti memberi bantuan. 

Hal itu ditunjukkan pada Jumat (14/1), ketika Ganjar berkunjung ke rumah kader PDIP dan memberikan bantuan rehab rumah kepada Suryono, Wakil Ketua PAC Banyubiru Kabupaten Semarang. 

Selain itu, bantuan juga diberikan kepada Edi Mawardi, kader PDIP Kecamatan Pakis, Magelang.

Ganjar menegaskan bahwa tugasnya sebagai gubernur memang untuk membantu dan mensejahterakan rakyat. 

Di awal 2022 ini misalnya, pihaknya sedang gencar melaksanakan program pengentasan kemiskinan ekstrem di Jateng.

"Kemarin saya ke Kebumen, Banyumas melihat kemiskinan ekstrem. Ya wong semua mesti dibantu. Pada ulang tahun partai, ya saya lihat kader, siapa ya yang harus dibantu. Mungkin saya tidak bisa bantu semua, karena ini sifatnya pribadi saja, tandha tresna sesama kader," katanya. 

Ke depan Ganjar mengaku akan terus membantu kader. 

Kenangan 3 tahun silam membawa Ganjar Pranowo kembali ke Fajar Nugroho meski akhirnya berujung pahit.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News