Hebat! SMK St Mikael Surakarta Bisa Penuhi Permintaan Domestik Mesin Bubut
"Mesin leanturn versi terbaru berukuran tinggi 1.540 mm, panjang 1.500 mm, lebar 1.500 mm, dengan total berat 1.300 kg, mempunyai tipe LT 300-100, dengan tegangan operasional 380V, arus operasional 21 ampere, dengan daya motor penggerak 4 KW," katanya.
Sementara itu, Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI Wikan Sakarinto mengatakan produk CNC buatan SMK St Mikael tersebut telah melewati uji aspek presisi, aspek durability, dan aspek konsistensi kepresisian dalam ribuan jam produksi.
"Ini sudah sesuai standar industri," katanya.
Menurut dia, pengiriman tersebut merupakan suatu pencapaian yang luar biasa bagi SMK St Mikael atas kerja keras dalam mengimplementasikan konsep link and super match yang telah digaungkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbusristek.
"Kami ingin sekolah-sekolah yang lain dapat mencontoh praktik baik ini," katanya. (antara/jpnn)
SMK St Mikael Surakarta berhasil melakukan pengiriman perdana mesin bubut produksinya. Kisah perjuangannya menginspirasi.
Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News