Soegijapranata Catholic University Mewisuda 297 Mahasiswa

Sabtu, 16 Desember 2023 – 11:35 WIB
Soegijapranata Catholic University Mewisuda 297 Mahasiswa - JPNN.com Jateng
Wakil Rektor IV SCU Dr Berta Bekti Retnawati (dua dari kanan) bersama lulusan terbaik SCU, Jumat (15/12). Foto: SCU

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Soegijapranata Catholic University (SCU) melangsungkan prosesi wisuda ke-4 pada Sabtu (16/12).

Kegiatan yang akan berlangsung di Gedung Albertus ini, SCU akan mewisuda sebanyak 297 mahasiswa dari program Diploma 3, Sarjana 1 dan Magister.

Wakil Rektor Bidang Akademik Berta Bekti Retnawati mengatakan meski jumlah wisudawan sedikit, tetapi mahasiswa yang lulus tepat waktu masih banyak.

"Yang wisudawan lulus tepat waktu kali ini lebih dari setengah," ujarnya saat konferensi pers.

Dia mengatakan SCU selalu mendukung dan memberi ruang kepada mahasiswanya untuk menyelesaikan studinya tepat waktu meski di tengah kesibukan.

Dalam kesempatan ini, salah satu wisudawan terbaik SCU, yakni Joeng Jovanka Melinda Yusuf, merupakan seorang atlet wushu muda putri yang sering menorehkan prestasi.

Jovanka sering mengikuti kejurnas dan menorehkan prestasi pada 2010, 2011, 2012, 2014, 2018 dan 2019.

"Para lulusan terbaik ini membuktikan mereka aktif dengan keterampilan yang dimiliki, tetapi tetap bisa selaras dengan capaian akademiknya," ungkap Berta. (JPNN)

Soegijapranata Catholic University (SCU) melangsungkan prosesi wisuda ke-4 pada Sabtu (16/12).

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News