Selama Ramadan, Pemkot Surakarta Atur Jam Operasional Tempat Hiburan Malam

Jumat, 08 Maret 2024 – 08:48 WIB
Selama Ramadan, Pemkot Surakarta Atur Jam Operasional Tempat Hiburan Malam - JPNN.com Jateng
Tempat hiburan malam. Ilustrasi Foto: ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

jateng.jpnn.com, SOLO - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta menerapkan aturan khusus terhadap sejumlah usaha bar selama Ramadan. Tempat hiburan malam itu wajib tutup selama 7 hari pertama.

Aturan tersebut terutang dalam surat edaran Nomor PE 02.02/806/2024 yang menetapkan ketentuan operasional penyelenggaraan usaha pariwisata pada bulan Ramadan 1445 H di Kota Solo tahun 2024. Regulasi itu mengatur mengenai usaha jasa makan dan minum termasuk jam operasional.

Kabid Destinasi dan Pemasaran Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Surakarta Gembong Hadiwibowo mengatakan aturan khusus saat bulan puasa sudah dilakukan secara rutin oleh Pemkot Surakarta.

“Itu surat edaran mengingatkan tiap tahunnya, tetapi kami berdasarkan perda yang ada pada penyelenggaraan wisata. Salah satunya mengatur operasionalnya selama Ramadhan,” katanya dihubungi awak media, Jumat (8/3).

Gembong mengungkapkan bahwa untuk aturan bar atau rumah minum diharuskan menutup usahanya pada tujuh hari pertama awal puasa dan tujuh hari sebelum lebaran.

“Untuk usaha jasa makan dan minum bar atau rumah minum buka pukul 21.00 sampai 01.00 WIB. Bar atau rumah minum diharuskan menutup usahanya selama tujuh hari awal Ramadan dan tujuh hari sebelum lebaran,” ujarnya.

Selain itu, dalam aturan tersebut juga mengharuskan untuk menghentikan segala aktivitas live music selama tujuh hari awal puasa dan tujuh hari sebelum lebaran.

“Untuk kegiatan hiburan dan rekreasi untuk kelab malam, diskotik, pub mulai pukul 21.00 sampai 01.00 WIB, sedangkan rumah Pinak pukul 09.00 sampai 17.00 WIB dan pukul 20.00-22.00 WIB,” ucapnya.

Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta menerapkan aturan khusus terhadap sejumlah tempat hiburan malam selama Ramadan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News