Reza Rahardian Temui Ganjar Pranowo di Puri Gedeh, Apa yang Dibahas?
"Kami harapkan bisa menjadi kegiatan positif juga tidak hanya bagi FFI, tetapi juga masyarakat di daerah," tuturnya.
Dalam pelaksanaannya nanti, juga tidak melibatkan kru sebanyak malam nominasi sebelumnya. Ia menyebut digelarnya ajang tersebut disesuaikan dengan kondisi pandemi Covid-19.
"Saya juga tidak berani kalau situasinya tidak memungkinkan untuk mengadakan di luar Jakarta. Ini yang menjadi cita-cita bersama mudah-mudahan bisa terwujud," ungkap Reza.
Pemeran tokoh Aris dalam series Layangan Putus itu menyebut Ganjar juga memberikan masukan agar malam nominasi FFI dapat berjalan lancar.
Menurutnya, pihaknya dapat melibatkan kegiatan lain untuk mendukung acara yang digelar Oktober mendatang.
"Beberapa ide juga disampaikan Pak Ganjar untuk kegiatan yang bisa kita pakai untuk road to malam nominasi FFI. Petanya saat ini masih cukup besar. Kita mau mengerutkan dari ide-ide tadi," katanya.
Ia menyatakan terdapat beberapa alternatif kegiatan yang dapat dilakukan. Di antaranya dengan melibatkan seniman dan masyarakat Candi Borobudur dan sekitarnya di Jawa Tengah.
Sejumlah tempat alternatif juga diusulkan oleh Ganjar, seperti dataran tinggi Dieng bila terdapat kendala di Candi Borobudur.
Reza Rahardian menemui Ganjar Pranowo di Puri Gedeh. Ada hal penting yang dibahas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News