SCU Hadirkan Sarasehan Edukatif Menjelang Pilkada 2024
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Soegijapranata Catholic University (SCU) menunjukkan dedikasinya dalam memperkuat nilai-nilai kebangsaan Mgr. Albertus Soegijapranata dengan menggelar diskusi dan sarasehan menjelang Pilkada 2024.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) ini berlangsung di Auditorium Agnes Widanti di Kampus Bendan, dihadiri oleh mahasiswa dan dosen pada Rabu (23/10).
Topik yang diusung dalam sarasehan ini adalah Pendidikan, Kesehatan, Teknologi, dan Ekonomi Kerakyatan. Diskusi ini menghadirkan panelis internal yang merupakan dosen SCU sesuai bidang kepakaran, antara lain Prof. Dr. Ridwan Sanjaya (Guru Besar Bidang Sistem Informasi, Dekan Fakultas Ilmu Komputer), Rudy Elyadi (Dosen Program Studi Manajemen, Kepala Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat).
Serta ada dr. Jonsinar Silalahi (Dekan Fakultas Kedokteran) dan Dr. Elizabeth Wahyu Margareth Indira (Dosen Fakultas Psikologi).
Rektor SCU Dr. Ferdinandus Hindiarto mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan ruang dialog yang mendidik dan kritis di kalangan sivitas akademika.
Pemilu, kata dia, sering kali lebih terfokus pada sosok calon ketimbang gagasan yang mereka usung. Maka, dia mengajak masyarakat untuk beralih dari sekadar melihat sosok ke pertimbangan yang lebih substansif dan cerdas.
Baca Juga:
"Dalam konteks ini, mahasiswa diharapkan memahami dan menginternalisasi nilai-nilai kebangsaan sebagai bagian dari pendidikan politik," katanya melalui keterangan resmi yang diterima JPNN.com.
Selain itu, dia mengingatkan bahwa keterlibatan dalam proses demokrasi harus diperluas, mahasiswa tidak hanya menjadi penonton, tetapi juga pelaku aktif dalam mengawal perubahan yang diinginkan.
Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar diskusi dan sarasehan menjelang Pilkada 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News