Karanganyar Sukses Gelar Event Seni Jalanan Bertaraf Internasional, Lihat Nih

Selasa, 31 Mei 2022 – 00:53 WIB
Karanganyar Sukses Gelar Event Seni Jalanan Bertaraf Internasional, Lihat Nih - JPNN.com Jateng
Beberpa seniman grafiti saat sedang membuat karya mural di tembok Pabrik Indaco, Karanganyar, Minggu (30/05/2022). Foto: Doc. Indaco Karanganyar

jateng.jpnn.com, KARANGANYAR - Tembok Pabrik Cat Indaco, Pulosari, Kebakkramat, Karanganyar penuh dengan corat-coret graffiti, Senin (30/05). Lukisan di tembok itu dibuat oleh para seniman grafiti dari 16 negara. 

Mereka membuat puluhan karya grafiti berjenis bubble, throw up, roll up, stencil, wildstyle, hingga 3D di tembok Pabrik Cat Indaco dalam rangka event Meeting of Styles (MOS) Indonesia, Sabtu–Minggu (28-29/5).

Presiden Direktur PT Indaco Warna Dunia Iwan Adranacus mengaku terhormat bisa menyelenggarakan MOS yang konsisten digelar sejak 1997 itu.  

"Indonesia pertama kali menggelar event internasional ini. Kami berharap, lewat event MOS ini bisa mengedukasi masyarakat, terutama generasi muda tentang graffiti,” katanya.

Iwan mengatakan tidak mudah meyakinkan organisasi MOS untuk menyelenggarakan event di Indonesia, karena standar tinggi dalam penyelenggaraannya.

“Kami yakinkan jika MOS dipercayakan ke Indonesia, kami buktikan bahwa Indonesia berbeda dengan penyelenggaraan di negara-negara lain,” papar dia.

Bagi Iwan, street art atau seni jalanan yang sesungguhnya bukan sekadar corat-coret, tetapi karya yang berkelas, bergengsi, dan indah sekaligus bisa ditampilkan di ruang publik.

Iwan pun mengaku bersyukur Indaco bisa menjadi lokasi penyelenggaran event internasional tersebut.

Event seni jalanan di Karanganyar diikuti 16 negara. Salah satu kebupaten di Jawa Tengah itu berhasil membuktikan kepada dunia.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News