Asyik, Melihat Sendoko Tour, Mengenal Wajah Kesenian Kuno Magelang
Acara ini merupakan uji coba pertama travel pattern yang difasilitasi oleh Eksotika Desa dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemenristekdikti) dan rencananya akan terus dilakukan uji coba demikian setiap bulan secara bertahap.
“Sampai September, uji coba travel pattern ini akan ada terus. Bulan-bulan ke depan akan ada lagi, bisa dengan tema yang sama, atau mengangkat kesenian yang lainnya,” katanya
Acara yang berlangsung selama 2,5 jam itu berjalan lancar. Banyak masyarakat lokal bahkan pengunjung antusias mengikuti rangkaian acara.
Dinin Rahayu, salah satu pengunjung dari Jawa Timur mengatakan merasa terhibur dan mendapat pengetahauan baru tentang kesenian jatilan.
“Kalau biasanya kan nonton jatilan itu ya nonton aja, tapi setelah dari sini jadi tahu kalau ternyata jatilan sendiri itu ada maknanya, kuda lumping ada maknanya,” ujar Dinin.
Dia berjanji akan mengabarkan kegiatan semacam ini ke teman-temannya, supaya mereka yang berwisata tidak hanya terhibur, tetapi juga pemahaman tentang seni tradisional khususnya jatilan. (mcr5/JPNN)
Sendoko Tour merupakan upaya pelestarian kesenian tradisional kuno yang berada di Kabupaten Magelang.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News