Razia Empat Lapak Hewan Kurban, Satpol PP Semarang Temukan 1 Bergejala PMK

Senin, 27 Juni 2022 – 18:12 WIB
Razia Empat Lapak Hewan Kurban, Satpol PP Semarang Temukan 1 Bergejala PMK - JPNN.com Jateng
Satpol PP Kota Semarang melakukan razia hewan kurban menjelang Iduladha. FOTO: Humas Satpol PP Kota Semarang.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Satpol PP Kota Semarang menggelar razia aktivitas jual beli hewan kurban. Ada empat lapak yang didatangi, terdapat satu hewan ternak bergejala penyakit mulut dan kuku (PMK).

Inspeksi mendadak (sidak) ini dilakukan untuk mengetahui kesehatan hewan kurban yang disertai dengan adanya Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH).

Kepala Satpol PP Kota Semarang Fajar Purwoto mengatakan sidak akan dilakukan secara berkala untuk memastikan rasa aman kepada warga menjelang Iduladha.

"Hewan kurban yang dijual di Kota Semarang harus sehat, kata Fajar seusai mengecek kesehatan hewan kurban di wilayah kecamatan Ngaliyan, Senin (27/6).

Selain memastikan SKKH, pengecekan kesehatan dilakukan mulai dari postur, kondisi mulut, hidung, hingga bagian kaki dan kuku hewan kurban.

Apabila ditemukan hewan kurban tanpa mengantongi SKKH, pihaknya akan memutar balik hewan yang didatangkan dari luar kota tersebut.

"Semua harus ada surat keterangan kesehatan hewan dan harus ada izin dagang dari lurah," ucapnya.

Menjelang Iduladha tahun ini, pihaknya menggencarkan pengawasan di wilayah perbatasan Kota Semarang. Sanksi akan dijatuhkan apabila hewan kurban tak mengantongi SKKH.

Satpol PP Kota Semarang menemukan 1 hewan kurban bergejala PMK dari 4 lapak yang dirazia.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News