Mesum di Dalam Mobil, Dua Pegawai Non-ASN Diskominfo Jateng Dipecat

Kamis, 15 September 2022 – 20:05 WIB
Mesum di Dalam Mobil, Dua Pegawai Non-ASN Diskominfo Jateng Dipecat - JPNN.com Jateng
Gedung Diskominfo Provinsi Jawa Tengah. FOTO: Humas Diskominfo Jateng.

"Seperti korupsi, kolusi dan nepotisme, serta narkoba dalam melaksanakan tugas-tugas serta kewajiban yang harus dipenuhi," tuturnya.

Riena meminta seluruh pegawai, baik ASN maupun non-ASN dapat mematuhi peraturan dalam bekerja, serta menjadi contoh yang baik kepada masyarakat.

"Laksanakan tugas penuh dedikasi, integritas dan tentu punya loyalitas serta menambah knowledge," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, polisi menangkap basah sepasang mesum diduga ASN dalam mobil di Kawasan Pantai Marina Kota Semarang pada Senin (12/9) sekitar pukul 12.55 WIB.

Keduanya yang kedapatan berbuat mesum itu berinisial GC (32) laki-laki dan AR (26) perempuan. Dua diduga ASN itu sedang berduaan dalam mobil Honda Jazz putih di tepi Jalan Marina Raya.

Polisi yang patroli melihat mobil mencurigakan parkir di tepi jalan. Saat didekati, keduanya sedang berbuat asusila dalam keadaan setengah telanjang.

Berdasarkan keterangan pelaku melakukan perbuatan tak senonoh didasari suka sama suka dan faktor mencari sensasi. (mcr5/jpnn)

Dua pegawai non-ASN Diskominfo Jateng dipecat setelah tertangkap berbuat mesum di dalam mobil.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News