Pelatih Arema FC: Kami Memang Layak Menang
jateng.jpnn.com, SOLO - Arema FC meraih gelar juara di Piala Presiden 2024 setelah menang adu penalti atas Borneo FC di Stadion Manahan Solo, Minggu (4/8) malam. Raihan kemenangan ini jadi motivasi tim untuk memperbaiki peringkat di Liga 1.
Pelatih Arema FC Joel Cornelli mengungkapkan bahwa pertandingan final melawan Borneo FC adalah pertandingan sulit. Dia menyebut bahwa timnya pantas menang karena sudah bekerja dengan keras.
"Pertandingan terakhir juga cukup sulit. Final, saya pikir kami memang layak menang. Tanpa mengurangi rasa hormat bagi tim lawan. Seluruh tim bekerja dengan luar biasa. Sekarang kami akan menikmati kemenangan ini," katanya seusai pertandingan.
Raihan di Piala Presiden ini juga akan meningkatkan kepercayaan diri para pemain untuk meriah hasil peringkat lebih baik di Liga 1 2024/2025.
"Ini turnamen yang sulit. Kami tahu, musim lalu Arema tidak menjalani musim yang baik. Musim ini kami harus memulihkan keadaan mereka. Dan setelah itu, setelah timbulnya kepercayaan diri dan kerja keras anak-anak, kami hadir di turnamen ini. Dari game ke game, anak–anak makin percaya diri," katanya
Menurut Joel kemenangan itu penting untuk tim, karena akan membuat dukungan lebih besar untuk Arema ke depan.
Baca Juga:
"Dengan kemenangan ini, mungkin support akan makin besar. Jika kami main di kandang mungkin arema bermain cukup bagus," katanya. (mcr21/jpnn)
Arema FC meraih gelar juara di Piala Presiden 2024 setelah menang adu penalti atas Borneo FC.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News