Papdesi Siap Junjung Tinggi Netralitas dalam Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 – 09:22 WIB
Papdesi Siap Junjung Tinggi Netralitas dalam Pilkada 2024 - JPNN.com Jateng
Papdesi berkomitmen akan menjaga netralitas dan profesionalisme dalam mendukung pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Foto: Papdesi

Agar pesta demokrasi tersebut berjalan aman dan damai, Ketua Papdesi itu juga mengajak, seluruh elemen masyarakat khususnya di wilayah Jateng untuk bersama-sama menjaga kondusivitas daerah selama Pilkada Serentak 2024 berlangsung. 

Dia menambahkan keberhasilan pesta demokrasi tidak hanya menjadi tanggung jawab penyelenggara, tetapi juga seluruh pihak terkait, termasuk aparatur pemerintah desa.

“Kami mendukung penuh upaya pemerintah, penyelenggara pemilu, dan aparat keamanan dalam menciptakan situasi yang damai selama Pilkada 2024. Papdesi siap menjadi mitra dalam mendukung terciptanya suasana yang aman, tertib, dan demokratis,” terang Agus.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 90 kepala desa dari berbagai daerah di Jawa Tengah diketahui berkumpul di salah satu hotel di Semarang pada 23 Oktober 2024. 

Mereka berkumpul di salah satu ruang di lantai tiga hotel bintang lima di kawasan tersebut. 

Pertemuan itu bubar ketika Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu Kota Semarang datang. Diduga, pertemuan yang dilakukan mengarahkan dukungan kepada pasangan salah satu paslon kontestas Pilkada Jateng. (mcr21/jpnn)

Papdesi berkomitmen akan menjaga netralitas dan profesionalisme dalam mendukung pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News