Sukarelawan Mochamad Herviano Mengadakan Bakti Sosial di Kabupaten Semarang

Jumat, 09 Juni 2023 – 19:22 WIB
Sukarelawan Mochamad Herviano Mengadakan Bakti Sosial di Kabupaten Semarang - JPNN.com Jateng
Pendukung Mochamad Herviano, Relawan Sedulur Saklawase berbagi kebaikan kepada masyarakat Kabupaten Semarang melalui kegiatan Jumat Berkah, Jumat (9/6/2023). Foto: Sedulur Saklawase

jateng.jpnn.com, KABUPATEN SEMARANG - Sukarelawan Mochamad Herviano, Sedulur Saklawase kembali berbagi kebaikan kepada masyarakat di Kabupaten Semarang pada Jumat (9/6).

Mereka mengadakan kegiatan bakti sosial Jumat Berkah yang diiringi penyerahan bantuan karpet untuk masjid dan musala di Kecamatan Tuntang.

Kegiatan Jumat Berkah itu bertujuan untuk menciptakan keberkahan di hari yang istimewa bagi umat muslim.

Melalui penyerahan karpet musala. Relawan Sedulur Saklawase berharap dapat memberikan kenyamanan dan memperbaiki kondisi tempat ibadah yang digunakan oleh masyarakat setempat.

"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan sedikit bantuan dan kebahagiaan bagi masyarakat. Dalam momen Jumat Berkah ini, kami ingin menyebarkan semangat kebersamaan dan saling tolong-menolong," kata Ketua Relawan Sedulur Saklawase Sayoga.

Sayoga juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan dan kepercayaan kepada Mochamad Herviano, calon pemimpin yang mereka usung.

Karpet sendiri diserahkan kepada pengurus masjid di beberapa titik yang telah ditentukan sebelumnya.

Dalam penyerahan tersebut, mereka juga memberikan semangat dan pesan kebaikan kepada masyarakat untuk terus menjaga kebersihan, keindahan, dan kebersamaan dalam menjalankan ibadah.

Pendukung Mochamad Herviano, Relawan Sedulur Saklawase berbagi kebaikan kepada masyarakat Kabupaten Semarang melalui kegiatan Jumat Berkah.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News