Pedagang Seragam Sekolah di Semarang Ketiban Berkah, Kenaikan Penjualan Capai 80 Persen

Kamis, 13 Januari 2022 – 21:35 WIB
Pedagang Seragam Sekolah di Semarang Ketiban Berkah, Kenaikan Penjualan Capai 80 Persen - JPNN.com Jateng
Dewi saat melayani pembeli di toko seragam M. Syahrir kawasan Kauman, Kota Semarang. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen membawa berkah bagi para pedagang seragam sekolah.

PTM yang telah berlangsung mulai pada Senin (10/1) itu berdampak positif bagi pedagang seragam di kawasan Kauman Kota Semarang.

Haris, pemilik toko seragam HA mengaku pembelian seragam mengalami peningkatan drastis awal tahun ini.

"Naiknya sampai 70-80 persen," tutur Haris yang ditemui di tokonya, Kamis (13/1).

Para pembeli banyak menyerbu seragam untuk jenjang sekolah dasar, mulai seragam hitam putih, pramuka, dan berbagai pernak-perniknya, seperti topi dan dasi.

Ia menyebut, harga bahan dasar seragam sedikit ada kenaikan.

Oleh sebab itu, kenaikannya juga mempengaruhi harga seragam. 

Selain menjual eceran, tokonya juga dibanjiri pesanan seragam berskala besar dari sejumlah sekolah di Kota Semarang.

PTM 100 persen sudah diberlakukan Senin (10/1) kemarin. Hal itu membawa berkah bagi para pedagang seragam sekolah kawasan Kauman Kota Semarang.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News