Tangis Elvin Elhudia Pecah di ASEAN Para Games 2022, Ada Apa?
jateng.jpnn.com, SOLO - Sempat diselimuti rasa takut dan menangis sebelum pertandingan, Elvin Elhudia berhasil menyabet medali emas di nomor lari 400 meter putri T20 (kelemahan intelektual) ASEAN Para Games (APG) 2022, Rabu (3/8).
Elvin Elhudia finis tercepat dengan catatan waktu 1 menit 0,530 detik, lebih cepat 02,690 detik dari sesama atlet Indonesia, Tiwa, yang finis di posisi kedua.
Tiwa menghasilkan waktu 1 menit 3,220 detik, sementara tempat ketiga ada MS Orawan dari Thailand dengan waktu 1 menit 04,680 detik.
Saat diwawancarai wartawan, Elvin mengaku terkejut dengan hasil yang dicapainya. Dia mengaku tidak menargetkan medali emas di APG 2022. Sehari sebelumnya dia melihat daftar nama lawan-lawan yang akan dihadapi, sehingga membuatnya takut.
“Jadi semalam saya pikir hanya dapat perunggu, ya, yang penting maksimal aja. Jadi kepikiran lalu takut, makanya tadi sempat menangis di tenda sebelum tanding,” ungkapnya.
Kepercayaan diri dan keyakinan Elvin pun meningkatkan setelah mendengar teriakan dukungan dari pelatih, sahabat, keluarga, hingga pengurus NPC dari Ambon yang hadir langsung.
“Rasanya sudah enggak bisa melangkah lagi, tetapi saat 200 meter terakhir, ketika saya mendengar teriakan semangat dari penonton, semangat itu kembali. Rasanya ingin membanggakan semua orang yang sudah mendukung saya. Jadi saya putuskan harus semangat lagi, karena ingin mengibarkan bendera Merah Putih,” ujar atlet lari kelahiran 6 September 1996 tersebut.
Namun demikian, secara hasil Elvin mengaku tidak terlalu puas. Target waktu yang diharapkan Elvin masih jauh yakni 59 detik.
Atlet lari 400 meter Indonesia Elvin Elhudia pecah saat sebelum dan sesudah pertandingan di ASEAN Para Games 2022, ada apa?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News