Pengurus DPD & Bacaleg Perindo Temanggung Tetiba Mengundurkan Diri, Ada Apa?

Jumat, 05 Mei 2023 – 09:39 WIB
Pengurus DPD & Bacaleg Perindo Temanggung Tetiba Mengundurkan Diri, Ada Apa? - JPNN.com Jateng
Pengurus Partai Perindo Kabupaten Temanggung menurunkan papan sekretariat partai tersebut. ANTARA/Heru Suyitno

Menurut Sri Ariyani, di Daerah Pemilihan Jateng VI ini tidak hanya di Temanggung, tetapi juga DPD kabupaten lain seperti Kabupaten Magelang dan Kabupaten Purworejo.

Bakal caleg DPD Partai Perindo Kabupaten Temanggung Burhan Bukhori mengatakan bahwa pihaknya memilih mundur sebagai bakal caleg maupun dari Partai Perindo karena kepengurusan partai tidak jelas.

"Kasihan para pengurus semuanya diganti, padahal mereka yang berjuang saat verifikasi dari KPU Kabupaten Temanggung," katanya.

Menanggapi munculnya surat keputusan kepengurusan baru Partai Perindo tersebut, Ketua KPU Kabupaten Temanggung M. Yusuf Hasyim mengatakan bahwa pihaknya berpegang pada Sistem Informasi Partai Politik (Sipol).

"Kami berpedoman pada kepengurusan yang ada di Sipol. Kalau ada perbaikan, paling lambat harus sudah masuk pada 5 Mei 2023," katanya.(antara/jpnn)

Pengurus DPD dan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) Partai Perindo Temanggung, Jateng, mengundurkan diri dari partai tersebut karena alasan ini.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News