Tol Demak-Tuban bakal Melewati 3 Kecamatan di Kudus, Warga Siap-siap

Jumat, 11 Februari 2022 – 21:41 WIB
Tol Demak-Tuban bakal Melewati 3 Kecamatan di Kudus, Warga Siap-siap - JPNN.com Jateng
Foto udara proyek pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak seksi II di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Rabu (19/1/2022). ANTARA FOTO/Aji Styawan/wsj.

Camat Jekulo Wisnubroto Purnawarman Jayawardana membenarkan adanya rencana kecamatannya akan dilalui pembangunan proyek Tol Demak-Tuban, tetapi ia belum mengetahui lokasi pastinya.

"Kami juga diundang sosialisasi rencana pembangunan tersebut pada Selasa (15/2)," ujarnya.

Hal senada juga diungkapkan Camat Mejobo Aan Fitrianto. Meski belum mengetahui pasti rencana pembangunan tol tersebut, tetapi dirinya mendapat informasi bahwa Tol Demak-Tuban akan  melintasi tiga desa di Kecamatan Mejobo, yakni Desa Kesambi, Kirig, dan Temulus.

"Untuk kepastiannya menunggu sosialisasi dari pihak terkait karena hingga kini juga belum ada sosialisasi terkait hal itu," ujarnya. (antara/jpnn) 

Proyek strategis nasional (PSN) Tol Demak-Tuban akan melintasi tiga kecamatan di Kabupaten Kudus. Berikut gambaran sementaranya.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia