Sukarelawan Siap Menangkan Ganjar-Mahfud di Solo
"Angka tersebut berdasarkan pemilu 2019. Hampir sama mungkin selisihnya. Mungkin mereka (pesaing Ganjar-Mahfud,- red.) akan dapat 13 persen hitung-hitungan dari 2019 kemarin," katanya.
Disinggung soal penunjukkan Gibran oleh Prabowo sebagai cawapresnya yang baru diumumkan, Minggu (22/10) malam, Agung menegaskan bahwa pihaknya makin optimistis.
"Justru saat pendampingnya Prabowo adalah Gibran kami makin optimistis. Kami melihat lebih berkualitas Ganjar-Mahfud, dari pengalaman juga, dari segi intelektualnya juga," katanya.
Agung menambahkan konsolidasi akan terus dilakukan hingga waktu pencoblosan. Pihaknya juga akan melakukan sosialisasi untuk kemenangan Ganjar-Mahfud.
"Kami tetap konsolidasi saja terus dengan sukarelawan semua. Kami coba masuk ke graastroad untuk menyosialisasikan Ganjar-Mahfud," tuturnya. (mcr21/jpnn)
Sukarelawan calon presiden (capres) Ganjar Pranowo menargetkan tokoh yang mereka dukung mendapat 85 persen suara di Solo pada Pilpres 2024.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News